TIDAK hanya menjaga asupan makanan yang sehat, ibu hamil sebaiknya juga menjaga tekanan darah mereka. Sebab, tekanan darah yang tinggi selama kehamilan merupakan faktor risiko untuk mengembangkan diabetes di masa depan.
Hal tersebut berdasarkan penelitian Dr Denice Feig dari Mount Sinai Hospital yang menunjukkan dua kondisi umum selama kehamilan. Kondisi itu ialah hipertensi pre-eklampsia dan kehamilan yang dapat melipatgandakan kemungkinan terkena diabetes.
Lebih lanjut, para peneliti juga menemukan, ketika pre-eklampsia (ditandai oleh tekanan darah tinggi dan protein dalam urin) dan hipertensi gestasional (tekanan darah tinggi selama kehamilan) dikombinasikan dengan diabetes gestational, risiko tersebut bahkan menjadi lebih tinggi.
Gestational diabetes ini merupakan jenis yang terjadi selama kehamilan dan sering jadi faktor risiko diabetes di masa depan. Namun, ini adalah salah satu penelitian terbesar dan terlama yang pernah dilakukan untuk mengidentifikasi hipertensi pre-eklampsia dan kehamilan sebagai faktor risiko baru diabetes.
?Setelah melahirkan, wanita yang diidentifikasi memiliki risiko mengalami diabetes harus menjaga berat badan dengan cara sehat dan berolahraga secara teratur,? ujar Feig, Head of the Hospital Diabetes and Endocrinology, dikutip Thestar.
Dia juga menambahkan, dokter dari para ibu hamil tersebut harus memberikan konseling mengenai pencegahan dan harus lebih waspada, serta melakukan skrining atau pemeriksaan terhadap diabetes.
(tty)
»
1 comments:
ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami
menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play
poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan
juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5
Post a Comment