Monday, August 5, 2013

Tekan Kadar Kolesterol, Adjie Pangestu Perbanyak Bergerak dan Olahraga

Tekan Kadar Kolesterol, Adjie Pangestu Perbanyak Bergerak dan OlahragaMAKAN makanan bersantan saat lebaran tak pelak membuat kolesterol naik. Namun sebenarnya tak perlu takut, selagi kita banyak bergerak kadar kolesterol yang meninggi bisa ditekan.

Adjie Pangestu, Aktor sinetron ternama di Indonesia, menjelaskan, terus bergerak merupakan salah satu cara agar kadar kolesterol tak naik saat mengonsumsi aneka makanan berat lebaran.

"Kolesterol itu akan naik itu kalau kita hanya duduk-duduk saja, saya sendiri kalau tidak makan makanan mengandung kolesterol pasti banyak bergerak, biar cepat ada pembakaran (kalori)," katanya saat berbincang dengan Okezone di Gedung HighEnd, Kebun Sirih, Jakarta Pusat, Rabu, belum lama ini.

Ditambahkannya, kolesterol sendiri tak bisa naik kalau sebelumnya diselingi dengan makan makanan sehat di hari-hari sebelumnya. Baginya sendiri, itu caranya agar kolesterol dalam tubuh tak cepat naik.

"Sebenarnya makan makanan kolesterol itu tidak apa kalau sekali-kali, misalnya hari senin sampai sabtu makan sehat, dan pas minggu saya bebas-in makan. Ini juga yang saya terapkan untuk makan saat lebaran, pasti sebelumnya saya sudah saya selingin dengan makan makanan sehat.

Sementara itu, tak lupa ia juga melakukan olahraga setelah lebaran. Tujuannya agar kolesterol dan zat negatif dalam tubuh karena makanan lebaran bisa cepat hilang. (tty)

»

0 comments:

Post a Comment