Monday, August 12, 2013

Inilah Efek Negatif Memberi ASI Lebih dari Dua Tahun

Inilah Efek Negatif Memberi ASI Lebih dari Dua TahunIBU yang komitmen memberikan ASI eksklusif pada anak memang sangat baik. Tetapi sejauh anak itu tak menyusui lebih dari dua tahun. Mengapa?

"Hal ini karena bila anak tidak disapih, kemandirian anak bisa terganggu. Di mana anak nantinya bisa tidak bisa jauh dari ibunya, dan malah menghambat segala potensi si anak," ujar Dr. Piprim B. Yanuarso SpA(K) seorang dokter spesialis anak RS. Cipto Mangunkusumo kepada Okezone dalam acara yang bertema SOHO Group #Better U: Optimalkan Tumbuh Kembang Si Kecil, Gedung Koran SINDO, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Bila anak Anda mengalami kondisi demikian, para bisa mencari kesibukan lain untuknya dan umumnya efektif, tambah Dr. Piprim. Menurutnya upaya ini juga berlaku untuk anak yang masih ngempeng di usia-nya yang sudah besar, dicari aktivitas yang membuatnya tenang.

"Pada dasarnya anak suka ngempeng itu untuk penenang mereka. Karenanya para harus bisa mencari aktivitas lain yang menenangkannya. Bisa dicari dengan hal-hal yang disukainya atau para bisa menceritakan cerita-cerita dari sebuah buku untuknya," imbuh Dr. Piprim.

Sementara itu, kata dia, dianjurkan untuk menjauhi pilihan gadget dan televisi. Sebab hal itu hanya membuatnya malas, tetapi pilihlah kegiatan yang bisa mengstimulasi mereka agar makin membentuk jadi anak life ready. (tty)

»

0 comments:

Post a Comment