BANYAK orang yang menduga kerontokan rambut semata faktor penuaan usia. Namun ternyata, rontoknya rambut di kepala merupakan sinyal bahwa Anda berisiko mengidap penyakit jantung.
Berdasarkan hasil penelitian terbaru di BMJ Open, dijelaskan bahwa seseorang yang mengalami kerontokan pada rambut bagian atas atau tengah, merupakan salah satu kondisi berisiko penyakit jantung koroner. Demikian seperti dilansir Mens Health.
Penelitian ini menjelaskan bahwa ada hubungan antara kerontokan rambut dengan penyakit jantung. Akan tetapi ulasan-ulasan hasil penelitian selanjutnya menemukan bahwa pria yang mengalami kerontokan rambut berisiko penyakit jantung sebanyak 32 persen. Sementara, rontoknya rambut secara konstan meningkatkan risiko penyakit jantung sebanyak 22 persen.
Hasil kesimpulan tersebut menjelaskan, kerontokan pada rambut Anda memang menunjukan adanya masalah kesehatan yang biasanya akan berdampak penyakit kardiovaskular (penyakit jantung, stroke, jantung koroner) seperti resistensi mengonsumsi obat insulin, peradangan kronis atau memburuknya hormon testosteron. (ind) (tty)
»
0 comments:
Post a Comment