Friday, April 26, 2013

Waspada, Perjalanan Jauh Picu Bekuan Darah

Waspada, Perjalanan Jauh Picu Bekuan DarahDVT atau deep vein thrombosis adalah bekuan darah yang terbentuk dalam kaki atau panggul. Ini bisa terjadi akibat terlalu lama duduk dan ketika Anda mencoba berdiri dari posisi awal bekuan ini bisa menjadi emboli paru.

Emboli paru dalah penyumbatan arteriI utama dari paru-paru atau salah satu cabang pembuluh. Penyumbatan ini dapat menyebabkan terganggunya aliran darah atau aliran oksigen melalui paru-paru dan memicu serangan jantung, demikian yang dilansir Healthmeup.

Gejala dari DVT yang disebabkan oleh emboli ini berupa nyeri dada saat ditekan, dan timbul pembengkakan pada daerah yang sakit. DVT ini dapat diobati jika terdeteksi tepat waktu. Namun bisa mengarah pada kematian apabila kasus sudah mencapai tromboemboli, yaitu fenomena dimana bekuan akan bersarang di paru-paru dan aliran darah tersumbat.

Dalam sebuah penelitian yang dirilis tahun 2007, WHI menyatakan bahaya dari duduk terlalu lama dalam perjalanan di pesawat, kereta api, atau perjalanan lain yang mengharuskan Anda duduk lebih dari empat jam.

Stagnasi darah dalam pembuluh darah oleh imobilitas berkepanjangan dapat memicu pembekuan darah dalam pembuluh dan menyebabkan DVT. (ind) (tty)

»

0 comments:

Post a Comment