Wednesday, April 17, 2013

Kikis Lemak Tanpa Olahraga? Siasat Berikut Wajib Dicoba

Kikis Lemak Tanpa Olahraga? Siasat Berikut Wajib DicobaBERMASALAH dengan lemak di tubuh Anda? Siasati saja dengan cara sederhana, salah satunya menyiasati tidur Anda.

Tidur menjadi aktivitas penting yang perlu dilakukan secara terencana. Selain memulihkan energi di tubuh, tidur dipercaya bisa memangkas lemak berlebih di tubuh.

Untuk mewujudkan hal tersebut, Anda cukup tidur satu jam lebih awal dari jadwal yang biasanya Anda lakukan.

Hal ini sebagaimana hasil penelitian dari University of Michigan dimana dijelaskan bahwa seseorang yang tidur satu jam lebih awal dari biasanya bisa membantu seseorang menurunkan 14 kilo lemak dalam setahun.
           
Terkait hasil penelitian itu, peneliti sudah mengobservasi para relawan dimana mana skenarionya ialah peneliti memerintahkan relawan untuk melakukan aktivitas lari hingga menghabiskan 2.500 kalori setiap hari dan kemudian melihat aktivitas mereka saat malam hari. Dari hasil penelitian itu ditemukan, seseorang yang setelah berlari langsung pergi tidur lebih dulu dari kebiasaan dimana biasanya mereka nganggur atau menonton- bisa memotong kalori sekira enam persen dalam tubuh.

Terkait alasan mengapa pergi tidur lebih awal bisa menghilangkan berat badan, hal ini dikarenakan kegiatan yang seharusnya ada cemilan saat Anda ganggur atau menonton pada malam hari, menjadi tidak ada. Alhasil, asupan makanan di waktu malam pun berkurang.

Namun secara umum, hasilnya akan bervariasi pada orang lain. Tapi yang terpenting ialah lemak dalam tubuh secara berangsur berkurang. (ind)

(tty)

»

0 comments:

Post a Comment