ORANG dengan berat badan berlebih pada usia dewasa muda saat ini memiliki risiko lebih tinggi mengembangkan penyakit ginjal dibanding mereka yang punya berat badan terkontrol. Obesitas memang menjadi salah satu penyakit yang dapat memicu penyakit lainnya yang berbahaya bagi kesehatan Anda.
Para peneliti menganalisis data dari studi jangka panjang dari hampir 4.600 orang di Inggris yang lahir pada Maret 1946. Data termasuk indeks massa tubuh peserta pada usia 20, 26, 36, 43, 53, 60 sampai 64 tahun. Indeks massa tubuh sendiri adalah pengukuran lemak tubuh berdasarkan tinggi dan berat badan.
Peserta yang kelebihan berat badan pada awal masa dewasa di usia 26 atau 36, ternyata dua kali lebih mungkin memiliki penyakit ginjal kronis pada usia 60-64 tahun dibandingkan dengan mereka yang tidak pernah mengalami kelebihan berat badan atau setidaknya tidak mengalami kelebihan berat badan sampai usia 60-64 tahun, demikian yang dilansir Everydayhealth.
Rasio sekitar pinggang atau pinggul yang lebih besar (disebut tubuh bentuk apel) selama usia pertengahan juga dikaitkan dengan penyakit ginjal kronis pada usia 60-64 tahun.
Para peneliti menghitung bahwa 36 persen kasus penyakit ginjal kronis pada orang berusia 60-64 bisa dicegah jika ada yang menjadi kelebihan berat badan sampai setidaknya usia itu.
Lebih dari 1,4 miliar orang dewasa di seluruh dunia kelebihan berat badan pada 2008, termasuk sekira 500 juta yang mengalami obesitas, menurut Organisasi Kesehatan Dunia. Para peneliti menambahkan bahwa mencegah kelebihan berat badan pada masa dewasa awal tampaknya memiliki efek yang lebih besar daripada pengobatan untuk penyakit ginjal kronis.
(tty)
»
0 comments:
Post a Comment