Tuesday, July 2, 2013

Penyandang Diabetes Juga Butuh Edukasi

Penyandang Diabetes Juga Butuh EdukasiEDUKASI melalui diskusi interaktif mengenai diabetes juga merupakan hal penting dalam pengelolaan penyakit diabetes bagi penyandang dan keluarganya, salah satunya saat bulan Ramadhan.

Hal ini seperti yang diutarakan Ketua Perhimpunan Edukator Diabetes Indonesia (PEDI), Dr.dr.Aris Wibudi, SpPD, KEMD. Dia melihat banyak manfaat dari metode edukasi interaktif Diabetes Conversation Map (DCM). Maka, pada tahun 2012 dimulai topik khusus DCM yang dirancang untuk suasana Ramadhan.

?Mengingat terbatasnya dokter spesialis diabetes, edukasi penyakit diabetes jadi sangat diperlukan untuk pengetahuan mengenai penyakit ini agar mampu melakukan penatalaksanaan mandiri dengan baik,? ujar Dr.dr.Aris Wibudi, SpPD, KEMD dalam Temu Media 'Kelola Diabetes Anda Secara Tepat Selama Berpuasa!, di Grand Sahid, Jakarta, Selasa (2/7/2013).

Ia menambahkan, hal tersebut sangat diperlukan agar pasien dengan diabetes dan keluarganya bisa menjalani ibadah puasa dengan bermanfaat.

Managing Diabetes During Ramadan Map sebagai salah satu bentuk Diabetes Conversation Map (DCM) yang dirancang khusus untuk Ramadhan, digunakan sebagai alat diabetesi dan keluarga untuk memahami pengelolaan diabetes di bulan Ramadhan.

Cakupan topik dalam Managing Diabetes During Ramadhan Map adalah memahami risiko berpuasa, apa yang terjadi pada tubuh saat berpuasa, komplikasi yang diasosiasikan dengan puasa, mengelola satu hari selama puasa, dan menyusun rencana pengelolaan diabetes serta saat Ramadhan nanti.

?Managing Diabetes During Ramadhan Map dapat membantu diabetisi melalui bulan ramadhan dengan lebih aman, dan memahami kondisi kesehatan mereka dengan lebih baik. Hal ini karena diabetisi diajak berdialog dan bertukar pengetahuan, baik fakta, mitos, maupun persepsi tentang diabetes,? tutupnya. (ind)

»

0 comments:

Post a Comment