Saturday, July 27, 2013

Tak Ada Lagi Kebotakan dengan Asupan Berikut

Tak Ada Lagi Kebotakan dengan Asupan BerikutMENGALAMI kebotakan masih menjadi salah satu ketakutan terbesar untuk dialami oleh hampir sebagian besar pria. Untuk mencegah kebotakan tidak perlu mengatasinya dengan cara rumit. Cukup mengatur pola makan Anda, kebotakan pun bisa dihindari.

Berikut beberapa makanan untuk mencegah rambut rontok dan memperkuatnya yang dilansir MSN.

Steak

Rambut Anda penuh dengan protein, begitu pula steak. Protein sendiri sangat penting untuk pertumbuhan rambut, terutama bila terdiri dari protein.

Zat besi

Anemia atau kekurangan zat besi adalah penyebab lain dari rambut rontok, solusinya adalah banyak makan-makanan kaya zat besi. Misalnya dengan makan bayam yang diselipkan pada steak bisa menjadikan makanan tinggi zat besi. Selain itu, bisa juga ditambahkan ke salad dan dicampur sayuran lain.

Omega 3

Asam lemak omega-3 membantu pertumbuhan rambut, serta kesehatan dan kemilaunya. Untuk mendapatkan asam lemak omega-3 bisa dengan mengonsumsi ikan sarden ditambah perasan jeruk dan olesan mentega.

Vitamin E

Pijat kulit kepala telah lama dipercaya digunakan untuk merangsang pertumbuhan rambut. Vitamin E digunakan sebagai bahan pijat kulit kepala juga terdapat dalam kacang-kacangan dan biji-bijian.

Sulphur

Rambut Anda, bersama kulitnya dan kuku memiliki konsentrasi yang sangat tinggi dari sulfur. Dengan demikian makan-makanan kaya akan sulfur sangat penting untuk kesehatan rambut dan pertumbuhannya. Brokoli dan bawang dapat Anda konsumsi karena keduanya memiliki kandungan sulfur yang tinggi.

Biotin

Biotin adalah salah satu kelompok vitamin B dan membantu memperkuat rambut, serta meningkatkan elastisitasnya. Vitamin B3 bisa membantu sirkulasi dan B6 dapat mrmbantu mencegah timbulnya uban. Sedangkan B9, asam folat dapat membantu pertumbuhan rambut. Untuk mendapatkan semua itu, Anda bisa mengonsumsi telur.

Memang tidak ada jaminan bila Anda mengonsumsi 5 makanan di atas rambut Anda akan langsung lebat, namun tidak ada salah untuk dicoba bukan? (ind)

»

0 comments:

Post a Comment