Wednesday, March 6, 2013

Penyakit Ginjal Kronik Turunkan Kualitas Hidup

Penyakit Ginjal Kronik Turunkan Kualitas HidupMENGONSUMSI air minum delapan gelas sehari ternyata bukan tanpa alasan. Kecukupan air dalam tubuh dapat membantu ginjal Anda tetap sehat. Kekurangan cairan dalam tubuh bisa berisiko memicu penyakit ginjal kronik.

Ginjal memiliki fungsi sebagai salah satu alat yang membantu tubuh mengeluarkan berbagai racun yang ada dalam tubuh. Ginjal juga berfungsi untuk memertahankan komposisi cairan dalam tubuh, serta mengeluarkan hormon yang membantu produksi sel darah merah. Namun, jika ginjal mengalami kerusakan bisa menyebabkan penyakit ginjal kronik (PGK).

?Penderita penyakit ginjal pada stadium awal umumnya tidak merasa sakit atau menderita keluhan apa pun. Namun, pada penderita PGK stadium 4 dan 5 akan memperlihatkan gejala fisik seperti lemah dan lelah, mual, muntah-muntah, nafsu makan berkurang, meningkatnya tekanan darah tinggi,dan lainnya,? ungkap dr.Dharmeizar, SpPD-KGH, ketua Perhimpunan Nefrologi Indonesia (PERNEFRI) dalam sebuah acara bertema Jaga Pola Hidup demi Ginjal yang Sehat, di hotel Grand Sahid, Jakarta, Rabu (06/03/2013).

Ada cukup banyak komplikasi yang bisa menyebabkan PGK, mulai dari penderitaan berkepanjangan, penurunan kualitas hidup, dan pengurangan produktivitas. ?Inilah mengapa penting untuk melakukan pencegahan, dimulai dengan hal sederhana dan sehat, seperti minum air putih,? ungkap dr.Dharmeizar. (ind) (tty)

»

0 comments:

Post a Comment