Wednesday, March 27, 2013

Kurang Konsumsi Daging, Siap-Siap Derita Anemia

Kurang Konsumsi Daging, Siap-Siap Derita AnemiaKEKURANGAN nutrisi memang bisa mengakibatkan banyak gangguan kesehatan, misalnya gizi buruk atau kehilangan salah satu nutrisi penting yang bisa mengganggu fungsi kerja tubuh.
 
Zat besi adalah salah satu nutrisi penting yang cukup banyak orang mengalami defisit zat ini. Kekurangan zat besi sering dikaitkan dengan kondisi kesehatan seperti anemia.
 
?Anemia yang disebabkan oleh gangguan nutrisi adalah penyebab yang cukup banyak dialami masyarakat Indonesia. Kekurangan zat besi ini bisa berasal dari masa kehamilan atau menyusui, tidak terpenuhinya asupan gizi harian, atau mal nutrisi,? jelas Dr. Nadia Ayu Mulansari, SpPD, dari Divisi Hematologi-Onkologi Medik FKUI/RSCM, dalam sebuah acara media workshop bertema Anemia, Kenali Risiko dan Solusinya, Restoran Meradelima, Kebayoran Baru Jakarta, Rabu (27/3/2013).
 
Selain asupan gizi yang tidak memenuhi kebutuhan harian, kekurangan zat besi yang menyebabkan anemia juga bisa disebabkan oleh kekurangan vitamin B12 atau kekurangan asam folat.
 
?Kekurangan zat besi juga bisa disebabkan oleh konsumsi daging yang masih rendah di Indonesia. Padahal, salah satu cara untuk memenuhi asupan zat besi dengan mengonsumsi daging,? tutur Dr. Nadia.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment