Wednesday, March 27, 2013

Konsumsi Kedelai, Penderita Kanker Paru Hidup Lebih Lama

Konsumsi Kedelai, Penderita Kanker Paru Hidup Lebih Lama   KEDELAI memang dikenal sebagai salah satu bahan makanan yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satunya, membantu menjaga kesehatan para penderita kanker paru-paru.
 
Penderita kanker paru-paru, khususnya wanita, yang mengonsumsi kedelai sebelum diagnosis, bisa bertahan hidup sedikit lebih lama daripada mereka yang kurang mengonsumsi kedelai.
 
Menurut sebuah studi baru dari 444 wanita China dengan kanker paru-paru, para peneliti menemukan, mereka yang mengkonsumsi susu kedelai, tahu, dan produk kedelai sejenis, sebanyak tujuh sampai delapan persen memiliki kemampuan bertahan hidup lebih lama dalam periode 13 tahun dibandingkan dengan wanita yang kurang mengkonsumsi kedelai, demikian yang dilansir Foxnews.

"Untuk pengetahuan kita ini adalah studi pertama yang menunjukkan hubungan antara kedelai dan kanker paru-paru. Meskipun temuan ini cukup menjanjikan, masih terlalu dini membuat rekomendasi berdasarkan temuan dari studi ini," kata Dr Gong Yang dari Vanderbilt University School of Medicine di Nashville, Tennessee.

Berdasarkan studi itu, orang dengan riwayat mengonsumsi kedelai jika didiagnosis dengan kanker paru-paru, kanker paru-paru mereka akan kurang agresif.  Hasil laboratorium pada  hewan penelitian juga menemukan, phytoestrogen estrogen nabati sama dengan yang dihasilkan oleh indung telur wanita hadir dalam kedelai dapat mencegah sel-sel tumor menyebar.
 
Para peneliti juga mengatakan studi lebih lanjut tentang kedelai dan kanker paru-paru yang diperlukan untuk mengonfirmasi temuan. Ini akan menjadi sebuah penemuan untuk membantu mereka yang berisiko terkena kanker paru-paru.
 
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment