Monday, February 25, 2013

Makan Malam Terlambat, Beri Jeda 2 Jam Sebelum Tidur

Makan Malam Terlambat, Beri Jeda 2 Jam Sebelum Tidur   JAM berapa biasanya Anda mengonsumsi makan malam? Jika jawabannya mendekati jam tidur Anda. Ada baiknya Anda mengubah kebiasaan ini. Makan malam lebih awal ternyata dapat memberikan manfaat tersendiri bagi tubuh Anda.
 
Melakukan makan malam lebih awal memiliki banyak manfaat khususnya bagi pencernaan. Pasalnya, jika Anda makan terlalu malam tubuh tidak punya waktu untuk mencerna dengan baik. Jika Anda makan terlalu malam, Anda bisa berada dalam posisi rawan, karena biasanya Anda akan segera berbaring ditempat tidur. Ini yang sering mengakibatkan jalur pencernaan tidak bekerja secara optimal, demikian yang dilansir Healthmeup.
 
Oleh karena itu, penting untuk memberikan jeda sekira 2 jam setelah makan, jika Anda ingin segera tidur. Jika Anda mengonsumsi makan malam Anda lebih awal, Anda bisa melakukan kegiatan lain seperti menonton TV. Dalam postur ini, pencernaan Anda akan lebih baik, dan Anda akan pergi tidur lebih nyaman. Ketika Anda makan terlalu malam, Anda bisa merasakan kembung atau perut yang membengkak. Itu bisa menyebabkan keasaman, perut kembung dan gas. Keasaman menjadi masalah besar jika Anda makan terlalu malam. (ind)
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment