KEMAMPUAN seorang pria untuk ereksi menjadi suatu indikasi kesehatan tubuh pria tersebut. Untuk menjaga agar kemampuan ereksi Anda tetap baik, Anda membutuhkan vitamin yang dapat menghasilkan ereksi pada penis secara maksimal.
Meskipun ada banyak obat resep untuk membantu meningkatkan ereksi pria, beberapa penelitian menunjukkan bahwa vitamin dan suplemen tertentu juga dapat membantu. Karena ereksi adalah hasil dari peningkatan aliran darah ke penis, vitamin yang meningkatkan sirkulasi akan membantu. Hal yang sama berlaku untuk vitamin dan suplemen yang membantu dengan relaksasi otot, yang membantu dinding arteri melebar. Berikut ini beberapa vitamin yang membantu ereksi Anda maksimal seperti yang dilansir Livestrong.
Vitamin E
Vitamin E telah lama dikaitkan dengan kinerja seksual yang meningkat, sebagian karena terkait dengan produksi hormon seks, seperti testosteron, dan karena vitamin E sangat penting untuk sirkulasi yang baik dan kesehatan otot.
Vitamin C
Selain meningkatkan sistem kekebalan tubuh, vitamin C juga penting untuk menjaga kesehatan arteri Anda, menurut Vitamin C Foundation and American Heart Association, studi menunjukkan bahwa vitamin C membantu meningkatkan endotel (lapisan pembuluh darah) fungsi, yang penting untuk ereksi yang sehat.
Vitamin B kompleks
Vitamin B menawarkan banyak manfaat kesehatan. Mereka yang memiliki vitalitas dan aliran darah baik adalah orang-orang dengan potensi terbesar untuk meningkatkan ereksi. Vitamin B1 (tiamin) bertanggung jawab untuk meningkatkan energi dan sirkulasi, sedangkan vitamin B3 (niasin) yang terlibat dalam produksi dan sintesis hormon seks, serta sirkulasi yang sehat. Vitamin B12, mungkin yang paling penting, telah dikaitkan untuk mencegah impotensi. (ind)
(tty)
»
0 comments:
Post a Comment