Tuesday, March 4, 2014

Susutkan Tubuh dalam Waktu Singkat? Main Saja Video Game

Susutkan Tubuh dalam Waktu Singkat? Main Saja Video GameBERMAIN video game lebih sering dikaitkan dengan kenaikan berat badan dan membuat anak menjadi malas bergerak. Namun, video game bisa juga membantu dalam menurunkan berat badan. Apa pasal?

Menurut sebuah studi baru, anak-anak yang memiliki video game di kamar tidurnya cenderung mengalami kenaikan berat badan. Tetapi, bila anak-anak bermain video game yang aktif, mungkin akan kehilangan beberapa lemak yang tidak diinginkan.

Lebih lanjut, director of the Yale University Prevention Research Center, Dr. David Katz mengatakan bahwa di masa kanak-kanak dan obesitas pada remaja, teknologi bagai pedang bermata dua.

?Di satu sisi, inovasi teknologi, dan lamanya menghabiskan waktu di depan layar berhubungan dengan kurang aktif secara fisik dan kenaikan berat badan. Tetapi, kemudian, teknologi dapat digunakan untuk mendorong aktivitas fisik,? ujar David Katz, dikutip Newsmaxhealth.

Sementara, seorang profesor physical activity and health at the University of Queensland mengatakan bahwa tidak semua video game buruk. Bahkan, menurutnya, video game dapat mendorong seorang anak untuk berolahraga.

?Video game yang aktif membutuhkan pemain untuk menggerakan seluruh tubuh mereka. Ini adalah cara yang menarik untuk mempromosikan olahraga di kalangan anak-anak obesitas,? terang Trost.

Studi ini terdiri dari 75 anak-anak kelebihan berat badan berusia rata-rata 10 tahun. Kemudian, para peneliti menugaskan mereka untuk bermain game yang aktif, ditambah dengan menjaga berat badan dan peningkatan aktivitas fisik. Rata-rata dari peserta menghabiskan waktu sekira 7,4 menit per hari, dan aktivitas fisik yang kuat hampir tiga menit per hari.

?Para gamers yang aktif berhasil menurunkan sekira dua kali lebih banyak berat badan mereka selama empat bulan sebagaimana bila hanya mengelola berat badan saja, yaitu 10,9 persen dari berat badan dibandingkan 5,5 persen,? jelas Trost. (ind)

»

0 comments:

Post a Comment