SAKIT kepala bisa disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya menstruasi pada wanita. Pergolakan hormon pada wanita ketika menstruasi merupakan penyebab mereka mengalami sakit kepala.
Lantas, apa yang harus dilakukan ketika sakit kepala menyerang saat menstruasi? Berikut yang harus dilakukan ketika sakit kepala saat menstruasi menyerang, seperti dilansir Boldsky.
Konsumsi makanan kaya estrogen
Tingkat estrogen Anda mulai menurun satu atau dua hari sebelum menstruasi. Jadi, sebaiknya Anda mengonsumsi makanan kaya estrogen sebelum menstruasi datang.
Retensi cairan
Retensi air dalam tubuh adalah salah satu alasan yang memperburuk rasa sakit kepala Anda. Jadi, hindarilah cairan duretik semisal garam dan mengonsumsi makanan anti-duretik sebagai gantinya. Hal ini akan mengurangi retensi air dalam tubuh Anda.
Minum banyak air putih
Dehidrasi hanya akan membuat sakit kepala saat menstruasi semakin buruk. Oleh karena itu, Anda harus menghindari minum kopi atau teh yang dapat menyebabkan dehidrasi. Anda hanya harus minum air putih untuk mencegah dehidrasi selama menstruasi.
(tty)
»
0 comments:
Post a Comment