Friday, March 28, 2014

Sembuhkan Batuk Anda dengan Cengkeh

Sembuhkan Batuk Anda dengan CengkehCENGKEH adalah bumbu dapur yang bertanggung jawab memberikan rasa dan aroma pada makanan. Tapi bumbu dapur ini memiliki banyak manfaat kesehatan selain menawarkan rasanya.

Pada artikel ini, kami akan memberitahu Anda sejumlah manfaat kesehatan cengkeh. Untuk mengetahuinya, di bawah ini ada ulasannya, seperti dilansir Healthmeup.

Sakit gigi  
Cengkeh digunakan dalam pasta gigi tertentu karena mereka dikenal bisa meredakan sakit gigi.



Masalah pernapasan dan batuk
 
Cengkeh adalah obat alami untuk batuk dan masalah pernapasan lainnya. Untuk mendapat manfaat itu, Anda hanya perlu menambahkan cengkeh ke makanan atau air yang diminum.



Mual
 
Ketika cengkeh ditumbuk dengan minyak cengkeh itu bisa mencegah mual.



Melawan rasa dingin
 
Tambahkan cengkeh ke air hangat bersama dengan beberapa tetes minyak cengkeh dan madu, bisa menghangatkan tubuh. Minumlah campuran ini tiga kali sehari untuk mendapat manfaat maksimal.



Bumbu makanan
 
Cengkeh bisa berpadu dengan baik di setiap menu hidangan, minuman, dan makanan penutup. Mereka memberikan aroma yang kuat dan rasa nikmat pada makanan.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment