Friday, March 28, 2014

Diet Sehat untuk Ibu Hamil Anemia

Diet Sehat untuk Ibu Hamil AnemiaSALAH satu persyaratan kehamilan yang sehat adalah konsentrasi hemoglobin yang normal. Hal ini karena hemoglobin memiliki peran yang sangat penting dalam mengedarkan oksigen dan nutrisi lainnya ke bayi melalui plasenta.  
Kadar hemoglobin yang rendah atau terkena anemia akan membuat ibu hamil menjadi mudah letih. Berikut diet sehat untuk ibu hamil yang terkena anemia, sebagaimana dilansir Boldsky.

Kurma
 
Kurma adalah pilihan yang sempurna untuk dijadikan makanan sehat ketika masa kehamilan, terutama untuk ibu hamil anemia. Makan satu atau dua kurma setiap hari akan membantu dalam meningkatkan produksi hemoglobin secara efektif.

Oat meal
 
Oat meal adalah salah satu makanan favorit dari wanita hamil karena manfaatnya, seperti rendah kalori, meningkatkan nutrisi dan mengandung serat yang tinggi. Oleh karena itu, oat meal juga menjadi pilihan yang baik jika Anda terkena anemia selama masa kehamilan.

Anggur kering
 
Buah kering adalah sumber yang kaya akan zat besi, termasuk anggur. Buah anggur kering akan membantu dalam meningkatkan kadar zat besi dari tubuh Anda, sehingga mendukung peningkatan produksi hemoglobin.

Brokoli
 
Jika Anda lebih menyukai asayuran, cobalah jenis yang paling bergizi untuk dikonsumsi selama masa kehamilan. Anda bisa mencoba mengonsumsi brokoli untuk diet anemia selama masa kehamilan.

Pisang
 
Diet anemia saat masa kehamilan harus mencakup makanan yang merupakan sumber zat besi tinggi. Jika Anda bingung untuk memilih makanan apa yang mengandung zat besi tinggi, maka cobalah makan pisang. Makan pisang akan membantu dalam mengelola anemia selama kehamilan secara efektif.

Buah delima
 
Buah delima adalah sumber yang kaya zat besi dan baik untu mengobati kekurangan zat besi. Hal ini akan meningkatkan produksi darah yang sangat penting untuk mengalirkan oksigen dan nutrisi ke bayi.


Hati
 
Hati adalah sumber penting dari zat besi, sehingga Anda harus menyertakan hati dan daging merah dalam diet. Ini akan membantu mengelola anemia dan semua masalah yang terkait, seperti kelelahan. Selain itu, sumber hewani zat besi lebih efektif diserap oleh tubuh bila dibandingkan dengan sayuran, inilah alasan mengapa Anda harus menyertakan hati dalam diet harian.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment