Wednesday, March 26, 2014

Moms, Dilarang Susui Bayi sambil Tiduran

Moms, Dilarang Susui Bayi sambil TiduranTIDUR adalah salah satu ?hobi? bayi baru lahir. Tak kenal waktu dan tempat, seolah harinya ia lewati hanya untuk tidur.  
Dalam satu hari (24 jam), 20 jam di antaranya ia habiskan untuk tidur, 4 jam sisanya baru terjaga. Meski hal ini normal dan wajar, tapi jangan biarkan si newborn tidur saat disusui!
 
Penasaran dengan alasannya? dr. Utami Roesli, SpA.,MBA.,IBCLC.,FABM, akan menjelaskannya, dilansir Mom & Kiddie.
 
Kenapa Harus Kondisi Bangun?

Selain karena ?hobi?, perasaan moms yang tenang dan nyaman saat menyusui juga dapat membuat si kecil terlelap. Karena ia juga akan merasakan suasana hati yang baik, sehingga tidak ada hal yang mengganggunya. Meski hal ini normal dan wajar sebaiknya jangan biarkan ia tertidur saat disusui!

Sedapat mungkin susui bayi saat ia posisi terbangun. Salah satu alasan yang pasti adalah agar si kecil tidak kekurangan ASI.

Saat tertidur otomatis bayi tidak bisa melakukan kegiatan menyusu. Ketika bayi sudah kenyang minum ASI baru tertidur mungkin tak jadi masalah. Tapi, jika bayi baru saja disusui tiba-tiba tertidur, tentu saja kebutuhan ASI-nya berkurang.
Lain halnya saat posisinya terjaga, bayi bisa mendapatkan ASI sebanyak yang diperlukan dan apa yang diperlukan pada saat itu.

Perlu moms ketahui bahwa isapan-isapan pertama saat bayi menyusui, ASI-nya hanya sedikit mengandung lemak dan karbohidrat. Justru semakin lama ASI dihisap, makin banyak mengandung lemak dan karbohidrat. Jadi semakin lama si kecil disusui, selain kebutuhannya terpenuhi kandungan ASI-nya juga semakin baik.

Selain itu, alasan bayi menyusu harus dalam terbangun adalah karena saat bayi menyusu sambil tertidur ia hanya ngempeng -tidak bisa mengisap puting payudara moms dengan sempurna dan benar. Akibatnya hanya akan menyebabkan puting lecet dan tentunya moms tidak nyaman atau merasa sakit saat menyusuinya lagi.

Nah, jika selama ini moms membiarkan si tetap tidur dengan alasan tidak ingin mengganggunya, sebaiknya bangunkan si kecil bila tertidur dan lanjutkan memberikan ASI.
 
Agar Tetap Terjaga


-Bila bayi tertidur tapi perlekatan dan posisi menyusui masih benar, coba rangsang si kecil dengan mengelus pipi atau mukanya, agar terbangun dan menyusui lagi. 
 
-Gelitik kaki atau telapak tangannya agar ia tetap terjaga saat disusui.
 
-Buka baju moms dan juga si kecil dari bahu ke pinggang dan letakkan bayi di atas badan Anda, antara perut dan payudara. Suhu tubuh Anda akan menjaga bayi tetap hangat sehingga ia tidak mudah tertidur.
 
-Tepuk pipinya perlahan dengan waslap yang telah diberi air, supaya terbangun.
 
-Jika ia tertidur, gelitik bibirnya dengan puting payudara Anda yang telah dibasahi dengan ASI untuk menstimulasi si kecil agar membuka mulutnya.
 
-Gendong dia dengan posisi tegak dan ajaklah bicara.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment