Saturday, September 6, 2014

Para Calhaj Sudah Harus Tervaksinasi Setibanya di Saudi

Para Calhaj Sudah Harus Tervaksinasi Setibanya di SaudiKEMENTERIAN Kesehatan Arab Saudi mengerahkan petugas kesehatan terlatih di 15 pelabuhan kedatangan untuk memantau kesehatan para calon jamaah haji (calhaj) dari berbagai negara. Mereka ditugaskan untuk memastikan para calon jamaah haji yang masuk ke Arab Saudi, sudah tervaksinasi dari embarkasi masing-masing.  
Wakil Menteri Kesehatan Bagi Perencanaan dan Pengembangan, Mohammed Hamzah Khosheim, mengatakan bila para calon jamaah haji belum tervaksinasi, maka petugas kesehatan harus memberikan dosis yang relevan kepada mereka.
 
?Jika mereka belum melakukannya, maka akan diberikan dosis yang relevan di pelabuhan masuk, sehingga diperkaya dengan kekebalan terhadap penyakit masing-masing,? ujarnya sebagaimana dikutip Arabnews, Sabtu (6/9/2014).
 
Sementara itu, Kementerian Kesehatan Arab Saudi menyatakan calon jamaah haji harus memiliki sertifikat vaksinasi penyakit kuning, meningitis, polio, dan influenza. Sebelumnya, sebagian besar calon jamaah haji dari Afrika dan Amerika Selatan diminta melakukan vaksinasi penyakit kuning, yang menjadi endemik di beberapa negara.
 
Vaksin meningitis merupakan kewajiban bagi para jamaah haji seluruh dunia, karena dapat menular melalui batuk dan tetesan liur dari orang yang terinfeksi. Mohammed Hamzah Khosheim mengatakan Kementerian Kesehatan Arab Saudi telah menerbitkan peraturan mengenai sertifikat vaksinasi meningitis yang didapatkan 10 hari sebelum keberangkatan jamaah haji ke Makkah dan Madinah.
 
?Sertifikat vaksinasi polio juga harus dimiliki para calon jamaah haji yang datang dari negara-negara terdampak penyakit,? tutupnya. (hna)
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment