IBADAH haji tengah dilangsungkan. Para calon jamaah pun diminta selalu waspada terhadap penyakit MERS CoV yang sedang merebak di Arab Saudi, salah satunya menggunakan masker yang sesuai standar.
Menurut Dr Anna Uyainah ZN SpPD, K-P, MARS, penggunaan masker harus yang tepat dan tidak boleh asal. Gunakan masker dengan ukuran 20 cm x 18 cm yang menutupi hidung dan mulut. Jenis masker yang bisa digunakan para jamaah haji adalah masker surgical yang biasa digunakan untuk operasi.
Selain itu, dokter spesialis penyakit dalam ini juga menambahkan bahwa para jamaah haji juga perlu memerlakukan masker dengan benar. Pasalnya, masker pun dapat menjadi sumber penularan penyakit.
?Pemakaian masker hanya untuk sekali dan jangan digunakan berulang. Ketika sampai rumah, masker harus langsung dicuci atau dibuang ke tempat sampah. Jangan digunakan seharian dan diletakkan sembarangan setelah dipakai, karena bisa menjadi sumber penularan penyakit,? jelasnya di Jakarta, Sabtu (6/9/2014).
(tty)
»
0 comments:
Post a Comment