Tuesday, August 5, 2014

Inilah Penyebab Ensefalitis Sangat Berbahaya

Inilah Penyebab Ensefalitis Sangat BerbahayaENSEFALITIS adalah salah satu jenis radang yang menyerang otak. Biasanya, gangguan tersebut juga disertai dengan demam dan gejala flu akibat bakteri.

Ensefalitis termasuk penyakit yang berbahaya. Bahkan tidak sedikit kasus yang menimbulkan kematian. Berikut beberapa ulasan mengapa Ensefalitis bisa mematikan, sebagaimana dilansir Boldsky.

Gejala sulit dikenali

Sulit untuk mengenali gejala Ensefalitis. Namun terkadang, ada penderita yang merasakan demam dan pegal di bagian leher. (Baca: Virus Ebola Lebih Sulit Menular Dibanding MERS)

Demam tidak terlalu tinggi

Demam pada ensefalitis biasanya tidak tinggi atau berat. Bahkan untuk flu yang dirasakan juga tergolong ringan. Namun ketika sudah parah, maka penderita bisa mengalami kebingungan hingga kejang. (Baca: WN Afrika dilarang masuk Indonesia jika...)

Tidak bisa dideteksi CT Scan

Salah satu cara untuk mendeteksi gangguan organ tubuh yakni dengan CT scan. Namun sayangnya, penyakit ensefalitis tidak bisa dideteksi dengan alat tersebut. Karenanya, penanganan ensefalitis biasanya lebih sulit.

Ditularkan oleh vektor

Penyakit yang ditularkan oleh vektor dalam hal ini nyamuk tentu sulit untuk dikontrol. Hal inipula yang terjadi pada ensefalitis. Nyamuk juga bisa menularkan penyakit tersebut dari penderita ke orang lain.  
 
 
(fik)

»

0 comments:

Post a Comment