APAKAH Anda bosan teh yang sering Anda minum setiap pagi? Bila iya, tak usah takut. Sebab, banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menikmati teh. Mau tahu?
Cara paling umum ialah menambahkan rasa lain kepada teh Anda, apakah itu yang diminum teh hijau, hitam, atau putih. Ya, ada sejumlah rasa yang bisa Anda tambahkan untuk mendapatkan rasa yang menyenangkan.
Apalagi penambah rasa memiliki banyak manfaat kesehatan. Sehingga saat Anda meminumnya, kesehatan Anda pun tetap terjaga.
Penasaran apa sajakah penambah rasa itu? Jawabannya di bawah ini, seperti dilansir Healthmeup.
Jeruk nipis
Lemon sering menjadi tambahan hiasan dan rasa dalam es teh. Tetapi apakah Anda tahu bahwa Anda bisa menambahkannya ke teh hangat? Ya, kita hanya perlu menambahkan irisan lemon dalam teh. Menambahkan lemon akan membawa sedikitnya rasa asam dan manis untuk teh Anda.
Jahe
Menambahkan jahe untuk teh adalah kebiasaan yang dilakukan orang India. Anda bisa juga menggunakannya hanya mengupas atau mengiris jahe dan memasukannya dalam teh. Di samping itu, Anda juga menyampurkan teh Anda dengan perasan jahenya. Menambahkan jahe tak hanya memberikan rasa yang berbeda pada teh Anda, tapi juga membantu sistem pencernaan.
Kayu manis
Anda juga bisa menambahkan kayu manis dalam teh hangat Anda. Anda pun merasakan badan hangat setelahnya. Hal itu bisa terjadi, karena kayu manis merupakan bumbu dapur yang memiliki banyak manfaat kesehatan.
Ekstrak vanili atau vanili polong
Bila membutuhkan rasa teh lain dan menyegarkan, Anda tak perlu bingung. Kenapa? Karena hanya dengan menambahkan ekstrak vanili atau polong vanili, rasa teh akan terasa menyegarkan.
Kapulaga
Anda juga bisa membuat rasa ada dua rasa di dalam teh Anda. Caranya, Anda hanya perlu menambahkan buah kapulaga. Tambahkan bahan ini saat Anda sedang menyeduh teh dan akan merasakan secangkir teh dengan aroma kapulaga yang kuat.
(tty)
»
0 comments:
Post a Comment