Thursday, February 20, 2014

Mahasiswa Ini Baru Sadar Miliki Kanker Berkat Gambar di Medsos

Mahasiswa Ini Baru Sadar Miliki Kanker Berkat Gambar di MedsosBERKAT gambar yang diketahuinya dalam postingan akun media sosial, ia pun sadar jika mengindap kanker. Operasi pun dilakukan guna menyembuhkan gangguan kesehatan tersebut.

Beruntung. Mungkin itu kata yang bisa menggambarkan kejadian yang dirasakan Taylor Tyree. Betapa tidak. Lantaran hanya melihat gambar kanker testis dalam postingan akun media sosial  Reddit, ia pun mengetahui kalau ternyata memiliki kanker. Saat ini, kankernya telah hilang karena operasi yang dilakukannya.

Awalnya, Tyree , 21 tahun, hanya sekadar iseng meneliti komentar postingan gambar kanker testis dengan gambar asli dengan nama ?uniballer? dan membandingkannya. Dan ternyata apa yang dilihat digambar, hampir sama dengan apa yang ia alami, dan akhirnya ia menyadari bahwa ia memiliki tanda yang sama.

"Aku pergi ke komentar gambar itu dan membaca saat ia berbicara tentang gejala kanker testis dan apa yang bukan. Dan saat membaca itu saya seperti tersentak dan rasanya aku punya gejala yang sama dengan gambar ini,? kata Tyree seperti dilansir Foxnews.

Setelah kejadian itu, akhirnya Tyree, seorang mahasiswa di Colorado School of Mines ini pergi ke pusat kesehatan mahasiswa untuk melakukan pemeriksaan. Di sana, ia menjalani USG, CAT Scan dan X - ray, dan  hasil dari semua itu, ia dinyatakan ada sebuah kanker dengan ukuran besar tumbuh di testis kirinya.
 
"Saat itu, sudah sekira empat bulan setelah saya pertama kali mulai melihat gejala (kanker testis). Jadi, aku merasa sangat beruntung bahwa penyakit itu benar-benar tidak menyebar ke daerah lain, " kata Tyree.

Tyree pun berkata ke Reddit  'Terima kasih karena sudah menyelamatkan hidup saya'. Hal itu dikarenakan Reddit mendorongnya untuk langsung pergi ke dokter di sekolahannya ketimbang menunggu selama berbulan untuk mendapatkan pemeriksaan. Dia pun akhirnya berkomunikasi dengan dokter spesialis dengan segala kelainan yang ia miliki dan rencana pembedahan untuk mengangkat salah satu testisnya.

 "Dia pria yang benar-benar baik , dia sudah sangat membantu," kata Tyree." Dia bilang, aku harus berbicara dengan dokter atas gejala yan saya alami. Dan untuk juga membantu pemulihan  dan saya setuju."

Tyree menjalani operasi padaJumat lalu dan ia berharap bisa secepatnya kembali ke sekolah. Posting Reddit di akun media sosialnya sudah mengumpulkan lebih dari 1.000 komentar, dan atas apa yang terjadi dengan dirinya  ia berharap bisa membantu orang lain dengan situasi yang sama.

"Saya masih menerima banyak 'like' dan  beberapa ratus 'comment' dan masih terus bertambah. Dan aku akan mencoba untuk menjawab pertanyaan itu sebisa yang saya bisa. Mereka juga bisa mengirimi pesan pada saya untuk membantu mereka yang mungkin mengalami juga," terangnya. (ind)

»

0 comments:

Post a Comment