DEPRESI tentu saja berpengaruh pada kesehatan seseorang. Bahkan jika sudah terlalu berat, nyawa pun menjadi ancamannya.
Sayangnya, tidak sedikit orang yang menyadari tengah mengalami depresi. Karenanya, tentu sangat penting untuk mengenali gejala depresi. Berikut ulasannya.
- Ada perasaan cemas ataupun sedih yang tidak bisa dikendalikan. Perasaan bersalah, tidak berdaya, dan juga merasa sudah lagi tak berharga dalam lingkungannya biasannya muncul begitu saja. Rasa tidak berdaya yang timbul biasanya bersamaan dengan semakin menurunnya kemampuan untuk fokus dalam membuat keputusan.
- Sedih yang berkepanjangan membuat penderita lebih memilih menghabiskan waktu untuk tidur dibandingkan beraktivitas dan bertemu dengan orang lain. Ini mungkin tanda depresi. Untuk itu, jika anda mengalaminya, segeralah kembali bersosialisasi dengan orang lain. Percayalah, menyendiri tidak akan membuat depresi menghilang atau membuat anda lebih baik.
- Menangis adalah salah satu cara untuk melupakan emosi seseorang. Namun, jika anda merasa baik-baik saja, kemudian anda menangis tanpa ada alasan yang jelas, ini juga merupakan salah satu tanda anda mengalami depresi.
- Anda menjadi sosok yang tidak peduli dengan lingkungan. Anda menjadi tidak tertarik dengan apa pun yang ada. Bagi anda, tak ada hal di dunia ini yang menarik perhatian. Anda merasa bosan dan merasa hidup anda sudah tidak ada artinya lagi.
- Selain menangis tiba-tiba, penderita depresi memang cenderung tidak bisa mengontrol emosinya. Ia juga bisa menjadi sosok yang mudah marah, frustasi, dan lelah sepanjang waktu. Hal-hal kecil saja bisa membuat ia merasa kesal. Bahkan, terkadang, rasa kesal itu mencul tanpa alasan.
(fik)
»
0 comments:
Post a Comment