Thursday, March 20, 2014

Cara Shahnaz Cegah Gigi Anak Berlubang

Cara Shahnaz Cegah Gigi Anak BerlubangMENYIKAT gigi minimal dua kali sehari, pagi dan malam merupakan kebiasaan sehat yang harus dilakukan, tidak terkecuali pada anak-anak. Namun sayangnya, terkadang anak-anak menganggap menyikat gigi bukanlah sesuatu hal menarik.  
Hal ini pada akhirnya menyulitkan orangtua untuk mengajarkan kebiasan menyikat gigi kepada anak mereka. Namun, artis cantik Shahnaz Haque mempunyai cara sendiri agar anak-anaknya terbiasa menyikat gigi pagi dan malam.
 
Ibu dari tiga orang anak tersebut mengaku untuk mengajarkan cara merawat kesehatan gigi kepada ketiga anaknya, dia mengubah kebiasaan habis sarapan untuk sikat gigi semenjak anak-anak berusia enam sampai tujuh tahun. Hal ini karena menurut istri dari drummer Gilang Ramadhan tersebut bahwa usia enam sampai tujuh tahun anak-anak sudah tidak lagi harus diawasi dan diberitahu cara menjaga kesehatan gigi mereka.
 
"Kalau tidak memang seperti itu, bangun tidur, sikat gigi, makan, kemudian sekolah. Setelah mengubah itu, ternyata memang gigi mereka tidak berlubang," ungkap Shahnaz di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Kamis, 20 Maret 2014.
 
Oleh karena itu, teori itu menurut Shahnaz, bukanlah omong kosong. Artinya, memang terbukti sekian lama anak-anaknya tidak ada yang mempunyai gigi berlubang.
 
?Jadi, setelah lepas dari pemberian ASI ekslusif, anak diberikan dot membuat gigi susu tajam-tajam. Tetapi, setelah tumbuh gigi aslinya, tidak berlubang,? tuturnya.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment