Friday, August 1, 2014

Orang-Orang Ini Berisiko Alami Varises Saat Mudik

Orang-Orang Ini Berisiko Alami Varises Saat MudikPERCAYA atau tidak, di antara kita ada orang yang lebih rentan mengalami varises saat mudik Lebaran. Siapa saja?  
 Dr Dedy Pratama Sp. B(K)V, spesialis bedah vaskuler dari Venosan Clinic, orang yang sudah di usia lanjut,  menderita diabetes, memiliki riwayat varises di dalam keluarganya, dan duduk dalam waktu yang lama ialah mereka yang lebih mudah mengalami varises saat mudik. Hal tersebut bisa terjadi karena semua kondisi di atas membuat alirannya terhambat. Kondisi ini bisa membuat kaki akhirnya mengalami varises.
 
 "Itu terjadi karena pembuluh darah mereka sudah tidak elastis lagi hingga memudahkan untuk terjadi kerusakan pembuluh darah vena," katanya saat diwawancarai Okezone melalui sambungan telefon, baru-baru ini. (Baca: Gara-Gara Ini, Anda Cepat Kena Varises)
 
 Tidak hanya itu, ada faktor risiko lain yang juga bisa mempercepat kondisi varises itu. (Baca: Cegah Dehidrasi, Pakailah Baju Longgar)
 
"Orang yang berbadan gemuk, punya kebiasan merokok, dan faktor hormonal seperti siklus haid pada wanita dan masa kehamilan," terangnya.
(fik)

»

0 comments:

Post a Comment