Wednesday, February 12, 2014

RSGM Ladokgi R.E Martadinata Diharapkan Mampu Cetak Tenaga Medis

RSGM Ladokgi R.E Martadinata Diharapkan Mampu Cetak Tenaga MedisRUMAH Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Lembaga Kedokteran Gigi (Ladokgi) TNI Angkatan Laut (AL) R.E. Martadinata hari ini resmi beroperasi. Beberapa fasilitas dan pelayanan ditingkatkan guna memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas.

Menurut Kepala RSGM Ladokgi TNI AL R.E. Martadinata, Laksamana Pertama TNI, drg. Bambang Haryoto, Sp. Ort, kini fasilitas dan pelayanan yang ada di RSGM Ladokgi TNI AL R.E Martadinata telah mengalami peningkatan. Ia mengatakan bahwa hal tersebut guna memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada personil TNI/TNI AL beserta keluarganya maupun masyarakat umum yang membutuhkan pelayanan kesehatan di rumah sakit.

Lebih lanjut, drg. Bambang Haryoto menyebutkan fasilitas dan pelayanan yang ada di RSGM Ladokgi TNI AL R.E. Martadinata diantaranya adalah konservasi gigi, Periodonti, Bedah Mulut & Maksilofasial Protesa, Kesehatan Gigi Anak, dan Laboratorium Teknik Gigi.

Selain itu, drg. Bambang Haryoto juga mengatakan bahwa terdapat penambahan fasilitas untuk meningkatkan pelayanan kesehatan. Penambahan fasilitas tersebut antara lain instalasi gawat darurat, ruang kamar operasi, ruang kamar perawatan, dan ruang sentralisasi.

?Diharapkan penambahan fasilitas ini dapat memberi kontribusi yang maksimal bagi peningkatan pelayanan kesehatan yang lebih berkualitas, khususnya pada kesehatan gigi dan mulut,?ujarnya dalam peresmian RSGM Ladokgi TNI AL R.E. Martadinata di Jalan Farmasi No.1, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Rabu (12/2/2014).

Sementara, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI, Dr. Marsetio mengatakan bahwa selain upaya peningkatan fasilitas, dengan adanya RSGM Ladokgi TNI AL ini diharapkan mampu mendukung kelancaran tugas pokok dan fungsinya.

?Serta mampu berkontribusi membantu upaya pemerintah dalam mencetak tenaga-tenaga medis melalui kerja sama dengan beberapa lembaga pendidikan perguruan tinggi,?katanya.(ren) (tty)

»

0 comments:

Post a Comment