Saturday, February 22, 2014

Cara Terbaik Minimalisir Stres

Cara Terbaik Minimalisir StresSERINGKALI cuaca tak mendukun dan daftar pekerjaan yang belum selesai, membuat kita jadi stres. Pada kondisi itu, tentu kita harus pintar-pintar mengelolanya agar stres bisa diperangi lebih dini.
 
Untuk mengelola stres, seseorang bisa menjalani kebiasaan ringan yang dilakukan dalam kehidupan sehari-hari. Bila Anda belum tahu caranya, simaklah dari The American Heart Association di bawah ini, seperti dilansir Healthmonitor.
 
- Sering bertukar pikiran dengan teman dan keluarga.
 
- Selalu menyediakan waktu untuk melakukan aktivitas fisik yang cukup setiap hari.
 
- Terimalah bahwa ada hal yang tak bisa kita ubah, dan belajar dari setiap masalah.
 
- Lakukan yang terbaik dalam menjalani dan jangan mudah cemas, terutama untuk hal-hal kecil.
 
- Setiap hal tetap harus dibawa santai dan nikmatilah hidup. Bukannya menjalani hidup seolah sedang balap-balapan.
 
- Berhenti dari kebiasaan buruk yang berefek pada tubuh, mulai minum alkahol terlalu banyak ataupun merokok.
 
- Pastikan Anda mendapatkan cukup yang tidur.
 
- Selalu teroganisir dalam menjalani segala sesuatu dan atasilah masalah saat itu juga, tanpa menunda-menunda.
(ind)

»

0 comments:

Post a Comment