TAK sedikit yang beranggapan medical check up (MCU) atau tes kesehatan atau tes medis berkala hanya ?milik? orang dewasa. Sebut saja, orang yang hendak naik haji, orang yang akan masuk kerja, hingga calon presiden pun wajib menjalani tes kesehatan sebelumnya.
Perlu Moms ketahui, tak harus menunggu si kecil menjadi dewasa atau tak harus menunggu si kecil sakit dulu, MCU wajib juga dilakukan oleh anak-anak. Apa saja tes kesehatan khusus anak-anak? Samakah MCU anak-anak dengan MCU orang dewasa? Lebih jelasnya, simak penjelasan dr. Tb. Ferdi Fadilah, SpA, M.Kes berikut ini.
Tujuan Medical Check Up
MCU adalah serangkaian pemeriksaan kesehatan. Tujuan dilakukan nya MCU pada anak tidak jauh berbeda dengan orang dewasa yaitu, untuk mengetahui status kesehatan. Akan tetapi, untuk pelaksanaannya seperti waktu dan jenis pemeriksaan MCU pada anak-anak berbeda dengan MCU pada orang dewasa.
Tes kesehatan pada anak, bisa dilakukan sejak lahir. Pemeriksaan kesehatan anak ini juga dapat dilakukan secara rutin bersamaan dengan jadwal imunisasinya. Dan, MCU pada anak-anak bisa dilakukan dalam keadaan sehat, oleh karenanya dapat juga disebut dengan well-child care.
Pemeriksaan dilakukan dengan cara screening guna mengetahui penyakit atau kelainan bawaan, seperti fungsi tiroid (kelenjar gondok), enzim pada permukaan sel darah merah, dan pemeriksaan toraks. Sehingga semakin dini diketahui dan dilakukan intervensi diharapkan tumbuh kembang anak nantinya akan lebih optimal.
Sementara, pada anak-anak usia prasekolah, MCU dapat dilakukan kapanpun. Pemeriksaan bisa berupa paket yang ditawarkan oleh rumah sakit atau bergantung permi ntaan dari orangtua anak. Jenis pemeriksaannya meliputi pemeriksaan tumbuh kembangnya, pemeriksaan mata, pemeriksaan telinga-hidung-tenggorok (THT), pemeriksaan mulut/gigi, pemeriksaaan darah, dan radiologi.
Sebaiknya sebelum melakukan MCU, konsultasikan terlebih dulu pada dokter yang menangani si kecil. Mengingat harganya yang tidak sedikit, sehingga bisa mana yang harus didahulukan dan mana yang bisa ditunda dulu.
Prosedur Pemeriksaan
Lamanya pemeriksaan bergantung dari tiap individu. Akan tetapi jika medical check up ini dilakukan secara sistem paket, seperti pemeriksaan mata, THT, Mulut/gigi, dan pemeriksaan lanjutan maka lamanya tes kesehatan ini bisa berlangsung selama satu hari. Namun, untuk hasil pemeriksaan bisa langsung didapat oleh pasien.
Oleh karenanya, ketika dilakukan pemeriksaan orangtua perlu melakukan perjanjian terlebih dulu serta persiapan pada anaknya seperti membawa makanan, atau ketika anak ingin melakukan medical check up a nak harus makan terlebih dulu agar ketika diperiksa anak lebih rileks. Perkenalkan anak pada dokternya sehingga ia tidak takut ketika diperiksa.
Untuk biaya bergantung dari tindakan atau tes yang dilakukan oleh pasien. Beberapa rumah sakit telah menyediakan sistem paket dengan harga yang bervariasi bergantung pemeriksaan oleh dokter spesialis apa saja, jenis pemeriksaan dan pemeriksaan penunjang yang di perlukan. Sebagai kisaran, jika si kecil melakukan pemeriksaan tes kesehatan mata, THT, Mulut/gigi dan pemeriksaan laboratorium, sebaiknya Moms mengantongi uang sebesar Rp 500-600 ribu.
Namun hal tersebut bergantung kebijakan manajemen masing-masing rumah sakit. Ada yang lebih murah, atau ada yang lebih mahal lagi. Tidak semua rumah sakit bisa melakukan MCU pada anak, khusus rumah sakit yang sudah terdapat laboratorium dan memiliki sarana penunjang medical check up. (ftr)
»
0 comments:
Post a Comment