KONSUMSI buah-buahan tentu saja sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Termasuk salah satunya adalah buah ceri.
Meski bentuknya mungil, tapi manfaatnya begitu besar. Tidak percaya? Berikut mengapa mengonsumsi ceri bermanfaat bagi kesehatan sebagaimana dilansir Femalefirst, Jumat (20/6/2014).
Mengandung anthocyanin
Anthocyanin merupakan antioksidan yang ditemukan di dalam pigmen kulit buah ceri. Oleh karena itu, semakin gelap warna buah ceri, maka semakin bermanfaat jika dikonsumsi. Selain itu, senyawa juga kaya akan anti-inflamasi, antivirus dan anti-kanker, yakni sifat yang sama pada obat seperti aspirin atau ibuprofen.
Kaya akan kalium
Buah ini mengandung tinggi kalium sehingga dapat membuat jantung sehat. Hal ini karena kandungan kalium pada buah ceri membuat denyut jantung dan tekanan darah stabil. Oleh karena itu, mengonsumsi buah ceri juga mengurangi risiko terkena hipertensi dan stroke, serta mendorong organ jantung dan ginjal berfungsi dengan baik.
Kaya Antioksidan
Buah berwarna merah gelap ini sangat kaya akan antioksidan seperti lutein, zaexanthin dan beta karoten. Semua senyawa antioksidan tersebut memberikan perlindungan terhadap radikal bebas berbahaya yang memicu penuaan, kanker dan berbagai penyakit.
Sumber melatonin
Sering merasa sulit tidur? Maka Anda harus mencoba makan buah ceri, karena buah mungil ini merupakan sumber hormon melatonin yang mendorong ritme sirkadian dan pola tidur yang sehat.
Kaya vitamin esensial
Ceri merupakan buah yang kaya akan vitamin-vitamin penting. Buah ini mengandung beta karoten, vitamin A, B6 dan K. Semua vitamin tersebut sangat penting untuk pembentukan kolagen di dalam pembuluh darah, otot, dan tulang. (fik)
»
0 comments:
Post a Comment