PEMERHATI kesehatan dan Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) berpendapat bahwa gambar nomor dua dan empat dari lima gambar peringatan rokok tidak cukup untuk menggambarkan bahaya rokok. Menteri Kesehatan RI Nafsiah Mboi turut mengamini.
"Iya, itu saya setuju," kata Menkes dalam acara jumpa pers ?Pemasangan Pesan Kesehatan Bergambar pada Bungkus Rokok yang Efektif 24 Juni 2014? di Gedung Adyatma Kemenkes RI, Jakarta, baru-baru ini.
Menurutnya, dua gambar peringatan, yakni nomor dua dan empat, terkesan mengajarkan orang untuk merokok ketimbang menahan orang untuk membeli rokok. Namun demikian, Nafsiah tetap menerima dua gambar peringatan tersebut karena sudah melalui proses survei Fakultas Kesehatan Masyarakat Indonesia. (Baca: Produsen Tak Cantumkan Gambar Bahaya Rokok Sama dengan Penjahat)
Menanggapi hal itu, dr Lily S Sulistyowati, MM, Kepala Pusat Promosi Kesehatan Kemenkes RI, menerangkan bahwa dua gambar itu merupakan hasil 20 gambar public domain dari luar negeri. Kemudian, setelah disurvei, lima gambar inilah yang menjadi pilihan peserta karena merepresentasikan bahaya merokok. Ke depan, Kemenkes akan lebih teliti memilih gambar agar lebih bisa menahan keinginan perokok untuk membeli rokok.
"Gambar ini berlaku untuk dua tahun kemudian. Dan, setelah selesai, kita akan lebih kritis menyeleksi sehingga nantinya menahan perokok untuk memberi rokok," terangnya. (Baca: Menkes Bakal Pidanakan & Denda Rp500 Juta Produsen Rokok ''Nakal'')
Seperti diketahui, ada lima gambar dari peringatan kesehatan yang harus dicantumkan pada bungkus rokok. Gambar pertama ialah seorang perokok yang mengalami kanker mulut dengan tulisan "Merokok sebabkan kanker mulut", gambar kedua ialah seorang pria sedang merokok dengan gambar tengkorak yang terbuat dari asap dan tulisan "Merokok membunuhmu'. Gambar ketiga ialah seorang perokok mengalami kanker tenggorokan, dengan tulisan di bawah bungkusnya "Merokok sebabkan kanker tenggorokan", kemudian gambar keempat ada seorang pria yang sedang merokok dengan menggendong bayi dan di bawahnya ada tulisan "Merokok dekat anak berbahaya bagi mereka". Terakhir, ada gambar paru-paru yang rusak akibat merokok, tulisan dibawahnya tercantum "Merokok sebabkan kanker paru-paru dan brkonkitis kronis". (ftr)
»
0 comments:
Post a Comment