DETEKTOR asap, meski tergolong perangkat pelengkap di rumah, tapi bisa efektif buat keselamatan orang yang Anda cintai. Pasalnya, alat ini membuat keluarga kita bisa terhindar kebakaran. Apalagi bila rumah yang ditempati cukup besar, memakai detektor asap sangat perlu.
Memasang detektor asap memang benar bisa melindungi keluarga Anda jika terjadi kebakaran. Bila Anda tertarik untuk memakainya dan tak mengerti cara memasangnya, berikut tip dari The National Fire Protection Association, seperti dilansir Healthmonitor.
- Pastikan ada detektor asap ada di setiap kamar tidur dan pada setiap tingkat dari rumah (termasuk lantai bawah). Untuk hasil terbaik, pastikan semua detektor asap saling terhubung, sehingga ketika satu alarm berbunyi, semua akan terdengar.
- Pasang kedua ionisasi dan alarm asap fotolistrik untuk mendeteksi api dan asap. Pastikan mereka dipasang tinggi di dinding atau langit-langit rumah. Ganti baterai setiap tahun atau ketika detektor bunyi sendiri. Selain itu, tes alarm asap Anda setiap bulan.
- Ganti alarm asap setidaknya setiap 10 tahun sekali.
- Hanya gunakanlah alarm asap yang sudah diberi label oleh laboratorium pengujian dan memenuhi syarat. Bila Anda ingin memakai detektor asap yang terprogram dengan detektor lainnya, sebaiknya dipasangkan oleh teknisi atau ahli listrik.
(tty)
»






0 comments:
Post a Comment