Monday, April 28, 2014

Jadi Vegetarian Bikin Kak Seto Tetap Fit

Jadi Vegetarian Bikin Kak Seto Tetap FitVEGETARIAN merupakan salah satu pola makan sehat yang mulai saat ini banyak digemari banyak orang. Tak terkecuali Seto Mulyadi , mantan Ketua dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia.
 
Ya, Kak Seto begitu sapaan akrabnya mengaku,menjadi vegetarian merupakan caranya untuk terus fit beberapa tahun ini. Sampai saat ini, ia sendiri sudah menjalani pola makan sehat sudah tiga tahun.
 
"Banyak orang yang menjadi vegan (pelaku menjalani gaya hidup sehat) karena kepercayaan, tapi saya menjalaninya karena memang pengen sehat aja. Dan memang itu yang membuat saya sehat sampai sejauh ini," ungkapnya saat berkunjung ke redaksi Okezone, di Gedung Highend lantai 4, Kebon sirih, Jakarta Pusat, Senin, (28/4/2014)
 
Untuk pola makannya sendiri, ia mengaku sudah terbiasa dengan menu sayuran dan tempe atau sesekali mengganti tempe menjadi tahu. Itu karena menurutnya, tempe merupakan makanan yang tak kalah mengandung banyak protein dengan daging. Sehingga juga berkontribusi untuk menjaga kesehatan saya secara kesuluruhan.
 
"Ya, pokoknya menu harian saya ya itu sayur sama tempe. Paling kalau bosan sama tempe ganti jadi tahu. Dan alhamdulillah di 63 tahun ini, karena menjalani ini tidur saya jadi lebih nyenyak, jiwa lebih tenang, dan saya pun masih kuat melakukan push up sampai 80 kali sampai saat ini," terangnya.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment