PENELITIAN terbaru menunjukkan bahwa jadwal yang sibuk, kebiasaan tidur yang buruk, dan perubahan gaya hidup bisa memengaruhi kehidupan seksual para pasangan. Pernahkah Anda mengalaminya?
Karena itu, dalam rangka untuk meningkatkan kehidupan seks, berikut beberapa kebiasaan tidur yang harus dihindari. Demikian dilansir Healthmeup.
Kamar tidur Anda berantakan
Sebuah kamar tidur yang penuh sesak dan berantakan akan terus mengalihkan perhatian dan memunculkan stres. Selain itu, melihat tumpukan cucian dan dokumen juga mengingatkan Anda dengan tanggung jawab pekerjaan. Semua itu akan memengaruhi suasana hati, sehingga membuat Anda ingin menghindari seks. Oleh karenanya, bersihkan semua kekacauan, beristirahat lah dan membuat kamar tidur sebagai sarang kedamaian dan cinta, guna Anda bisa menikmati seks.
Perbedaan waktu tidur
Kita semua memiliki waktu pekerjaan yang berbeda dan pada akhirnya membedakan jam tidur kita juga. Perbedaan bekerja shift malam atau pagi akan memengaruhi kehidupan seks Anda. Oleh karenanya, buatlah titik untuk membuat pengaturan agar tetap intim, sehingga hubungan Anda berdua tak akan menjauh.
Anak-anak tidur di ranjang Anda
Kebanyakan orangtua membiarkan anak-anak mereka untuk tidur bersama mereka. Namun, ini sejatinya bisa memengaruhi kehidupan kamar tidur Anda. Bukan hanya mengurangi kesempatan Anda untuk menjalin hubungan intim, tetapi juga akan menghambat waktu istirahat.
Anda memiliki televisi di kamar tidur
Menonton televisi di tempat tidur bisa menjadi gangguan besar yang akan merusak waktu tidur Anda. Lebih baik, habiskanlah waktu melalui berbicara atau berpelukan dengan pasangan Anda. Untuk meningkatkan kehidupan seks Anda, pastikan kamar tidur adalah zona bebas dari televisi.
Anda makan di tempat tidur
Menemukan rumah bekas makanan dan rasa lengket di tempat tidur bisa menghilangkan hasrat seksual Anda. Jadi, buatlah tempat tidur bebas dari makanan agar kehidupan seks Anda meningkat.
Anda bekerja di tempat tidur
Untuk mendapat kebahagian dari kamar tidur atau kehidupan seksual, jangan pernah berkerja di atas kamar tidur dan stres. Kenapa? Karena itu memangaruhi kehidupan seksual seseorang. Selain itu, jangan pernah menghabiskan waktu dengan laptop dan smartphone. Tapi, buatlah ruang kamar tidur bebas dari zona pekerjaan.
(ren)
»
0 comments:
Post a Comment