Monday, April 21, 2014

Anak Suka Gumoh, Apa Sebabnya?

Anak Suka Gumoh, Apa Sebabnya?PERNAHKAH Anda melihat anak mengalami gumoh saat menyusui atau makan? Pasti pemandangan itu pernah Anda lihat. Gumoh ini merupakan istilah dari kondisi saat bayi mendadak mengeluarkan makanan atau minuman yang dimakan.
 
Meski kondisi ini bukanlah hal yang serius, tentu tak bisa dibiasakan. Pasalnya, hal itu bisa membuat anak mengalami enggan melanjutkan makannya karena trauma. Lantas, apa yang sebenarnya penyebab anak gumoh?
 
"Gumoh itu bisa terjadi karena ada reflek balik (isi cairan) dari organ esofagus ke lambung. Sehingga mengeluarkan asupan yang dikonsumsinya," kata dr. Hikmah kurniasari, MKM, pengurus dan konselor Rumah Menyusui di RSIA Budi Kemuliaan dalam acara bertema ?Peresmian Rumah Menyusui Sekaligus Pencanangan Kampanye 9 Bulan Peduli Kesehatan Ibu? di Auditorium Dr. Soemarno Sastroadmodjo RS Budi Kemuliaan, Jakarta Pusat, Senin (21/4/2014).
 
Biasanya, lanjut dia, gumoh terjadi lantaran bayi terlanjur menangis sebelum ibu berhasil menenangkannya lewat air susunya. Atau bisa juga bisa disebabkan kekenyangan dan udara yang masuk saat proses makan atau menyusui. Terpenting dalam kondisi itu, jangan langsung panik saat itu dan segeralah menepuk punggung anak agar dia tak tersedak.
 
"Yang penting jangan dibuat tersendak saat gumoh terjadi. Dan cara mengatasi itu, si ibu bisa menepuk-nepuk punggungnya," tandas dr. Hikmah.
(tty)

»

0 comments:

Post a Comment