Sunday, July 20, 2014

Tiga Gelas Bir Sepekan Cegah Sederet Penyakit Kronis

Tiga Gelas Bir Sepekan Cegah Sederet Penyakit KronisBANYAK orang berusaha untuk menghindari minum bir karena khawatir dampak buruk yang ditimbulkan. Tetapi, hal itu bisa terjadi jika diminum secara berlebihan.

Bir yang diminum secara moderat atau tidak lebih dari tiga gelas dalam sepekan dipercaya bermanfaat untuk kesehatan. Salah satunya mencegah Anda terkena penyakit kronis.

Berikut beberapa penyakit kronis yang dapat dicegah, jika Anda minum bir secara moderat, sebagaimana dikutip Newsmaxhealth, Senin (21/7/2014).

Serangan jantung dan stroke

Studi menunjukkan bahwa bir meningkatkan kadar HDL atau kolesterol baik. Selain itu, beberapa studi menunjukkan bila minum bir secara moderat atau tidak lebih dari tiga gelas sepekan mampu menurunkan risiko serangan jantung hingga 40 persen. Sebuah penelitian dalam journal Stroke menemukan, bir yang dikonsumsi secara moderat dapat menurunkan risiko stroke sebesar 20 persen. (Baca: Tetap Fit, Minum Saja Susu Tiap Hari)

Batu ginjal

Sebuah studi dari Finlandia menemukan bahwa minum satu botol bir sehari menurunkan risiko pria terkena batu ginjal sebesar 20 persen. Meski para peneliti tidak memahami mekanisme yang tepat, mereka percaya bahwa bir membuat tubuh terhidrasi, dan mengandung kalsium yang akan dilepaskan lebih lambat. Kalsium yang diserap yang diserap dari tulang dapat menyebabkan retensi cairan, sehingga bisa menimbulkan batu ginjal.

Diabetes

Dua penelitian dalam American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa peminum moderat berisiko lebih kecil untuk mengembangkan diabetes tipe 2. Salah satu studi yang melibatkan 35.000 pria menemukan risiko diabetes menurun hingga 65 persen pada orang-orang yang minum alkohol secara moderat.

Sementara, studi kedua yang melibatkan lebih dari 38.000 orang menemukan bahwa ketika peminum sesekali meningkatkan satu atau dua gelas bir sehari, maka risiko terkena diabetes tipe 2 berkurang sebesar 25 persen.(Baca: Bir & Susu Jadikan Anda Lebih Ramping & Sehat) (fik)

»

0 comments:

Post a Comment