Sunday, July 20, 2014

Kemenkes Siaga di Sepanjang Jalur Mudik

Kemenkes Siaga di Sepanjang Jalur MudikKEMENTERIAN Kesehatan RI telah menyiapkan posko kesehatan di sepanjang jalur mudik. Untuk mendukung posko tersebut, sejumlah petugas kesehatan akan bersiaga.

"Setiap tahunnya di sepanjang jalur mudik sudah ada pos kesehatan. Di dalam posko ini, ada orang-orang yang sudah dilatih," kata Menteri Kesehatan Nafsiah Mboi saat ditemui Okezone di Jakarta, belum lama ini.

Selain posko, Kemenkes juga telah menginstruksikan rumah sakit untuk melakukan pelayanan maksimal. Termasuk, penanganan ketika terjadi kecelakan.

"Rumah sakit yang dekat juga sudah kita latih supaya kalau ada yang kecelakaan, sudah langsung ditangani," imbuhnya. (Baca: Waspadai Penyakit Kronis saat Mudik)

Namun, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, pihak Kemenkes mengupayakan upaya preventif. Mulai dari tes kesehatan yang dilakukan para supir angkutan umum hingga memberi selebaran terkait kesehatan selama perjalanan mudik.

"Paling penting adalah upaya preventif. Pertama, supir truk yang mengangkut penumpang, kita tes apakah dia minum alkohol, drugs, atau hipertensi? Itu semua diperiksa, sebelum berangkat. Kedua adalah diberikan edaran untuk berhenti setiap dua jam, supaya jangan ngantuk," tutupnya. (fik)

»

0 comments:

Post a Comment