DAGING kambing, yang mengandung 63 persen daging merah, dikonsumsi oleh banyak masyarakat di seluruh dunia. Tidak hanya dijadikan bahan makanan alternatif, di banyak negara di dunia, kambing sering menjadi menu masakan utama .
Menurut para ahli, daging kambing adalah alternatif sehat selain daging sapi dan ayam, karena memiliki total kalori, lemak, dan kolesterol yang lebih rendah. Berikut ini fakta yang diteliti oleh Alabama Cooperative Extension Service (ACES), seperti dikutip dari Aces.edu, Minggu (5/10/2014).
Kalori dan Lemak
Setiap tiga ons porsi daging kambing mengandung 122 kalori, dibandingkan daging sapi yang memiliki 179 kalori dan ayam dengan 162 kalori. Daging kambing memiliki 2,6 gram lemak per tiga ons, atau sepertiga dari lemak sapi yang memiliki 7,9 gram lemak dan kira-kira setengah 6,3 gram lemak ayam. Dengan demikian, satu porsi daging kambing hanya 4 persen dari total lemak harian berdasarkan diet 2.000 kalori.
Lemak Jenuh
Masih dengan tiga ons daging kambing per porsi, daging kambing hanya mengandung 0.79 gram lemak jenuh, daripada 3,0 gram lemak jenuh dari daging sapi dan 1,7 gram dari ayam. The US Food and Drug Administration merekomendasikan masyarakat untuk mengonsumsi lemak jenuh kurang dari 20 gram setiap hari. Daging kambing adalah alternatif terbaik untuk jantung Anda.
Kolesterol dan Besi
Jika kadar kolesterol menjadi perhatian Anda, daging kambing dapat menjadi alternatif yang bergizi. Tiap tiga ons kambing mengandung 63.8 miligram kolesterol. Jumlah tersebut jauh lebih kecil dari daging sapi yang memiliki 73.1 miligram dan 76 miligram kolesterol pada ayam. Makan kambing juga dapat menambah zat besi yang bagus untuk darah Anda, sebab daging kambing mengandung 3,2 miligram zat besi per tiga ons. Ini mengalahkan daging sapi yang memiliki 2,9 miligram zat besi dan ayam yang hanya memiliki 1,5 miligram.
Protein
Daging hewan merupakan sumber protein yang lengkap, yang mengandung delapan asam amino yang tidak dapat dibuat sendiri oleh tubuh Anda. Bahkan, 3 ons kambing memenuhi 46 persen dari kebutuhan dasar harian protein manusia. Banyak orang berjuang untuk menyeimbangkan protein dan lemak dalam dalam daging. Daging kambing memiliki 23 gram protein yang sebanding dengan satu porsi daging sapi juga ayam yang memiliki 25 gram protein.
(ren)
»
1 comments:
ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami
menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play
poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan
juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5
Post a Comment