SULIT memeroleh keturunan meskipun sudah bertahun-tahun menikah tidak hanya disebabkan wanita yang kurang subur. Infertilitas pada pria turut menjadi penyebabnya.
Telah banyak penelitian menyebutkan bahwa 40 persen penyebab pasangan sulit memeroleh keturunan adalah infertilitas pada pria. Spesialis andrologi Rumah Sakit Umum Pemerintah Fatmawati, dr Nugroho Setiawan, MS.,Sp.And menjelaskan bahwa salah satu penyebab sulitnya memeroleh keturunan adalah sperma yang dikeluarkan tidak bisa sampai ke rahim.
?Artinya, pria tidak bisa mengirimkan spermanya ke organ reproduksi wanita. Bagaimana bisa hamil kalau sperma tidak sampai ke rahim?,? katanya di The Only One Club, fX, Senayan, Jakarta, baru-baru ini.
Lebih lanjut, dr Nugroho mengatakan bahwa salah satu penyebab pria tidak bisa mengirimkan sperma ke organ reproduksi wanita adalah mengalami disfungsi ereksi. Idealnya, ketika memeroleh rangsangan seksual, alat kelamin pria akan ereksi hingga keras.
Tingkat kekerasan ereksi sendiri, menurut dr Nugroho, memiliki poin 1 sampai 4. Angka-angka ini menjadi indikator untuk menilai apakah seorang pria mengalami disfungsi ereksi. Pria yang memiliki tingkat kekerasan ereksi hanya 1 sampai 2, spermanya akan sulit masuk ke organ reproduksi wanita.
?Grade 1 itu, alat kelamin besar tetapi tidak keras sehingga sulit masuk. Sementara, grade 2 itu alat kelamin besar, tetapi kurang keras sehingga masih susah masuk,? jelasnya.
Selanjutnya, kekerasan ereksi tingkat 3. Pada tingkat ini, dr Nugroho mengatakan bahwa alat kelamin pria mampu masuk alat reproduksi wanita, tetapi tingkat kekerasan ereksinya tidak optimal karena mengalami ejakulasi dini.
?Dia bisa ereksi dengan baik, tetapi mengalami gangguan ejakulasi dini. Jadi, sesaat alat kelamin akan masuk sudah ejakulasi duluan, maka tidak bisa mengirimkan sperma,? ungkapnya.
Kemudian, pada kekerasan ereksi tingkat 4, dr Nugroho mengatakan bahwa penyebabnya lebih cenderung kepada kelainan anatomi Mr P. Salah satu kelainan anatomi Mr P adalah hipospadia, yakni letak saluran kencing yang tidak pada semestinya.
?Jadi, lubang saluran kencing tidak terletak di ujung penis, melainkan di bawah sehingga bagaimana bisa menyemprotkan sperma ke rahim kalau hanya di sekitar dalam vagina?,? simpulnya. (ftr)
»
1 comments:
ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami
menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play
poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan
juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5
Post a Comment