Friday, May 30, 2014

Bakteri Berbahaya Mengintai di Hot Tub Hotel

Bakteri Berbahaya Mengintai di Hot Tub HotelBERENDAM di bak mandi air panas (hot tub) hotel setelah seharian bermain belanja terdengar rileks dan menyenangkan. Sebelum Anda terlalu nyaman, perlu diingat apa yang ada di bak mandi tersebut.

Dua ahli asal Amerika Serikat (AS) telah memeringatkan makhluk-makhluk mengerikan di dalam hot tub. Dan, dalam beberapa kasus berbahaya, mengintai di permukaan air bak mandi. Michele Hlavsa, ahli epidemiologi di Centers for Disease Control of Prevention (CDC) dan Charles Gerba, PhD, profesor mikrobiologi dan lingkungan di The University of Arizona, mengatakan kemungkinan Anda bersinggungan dengan bakteri pada hot tub.

Mereka mengatakan bahwa suhu hangat pada hot tub membuat level disinfektan yang membunuh kuman tertentu akan lebih sulit dijaga. Salah satu kuman yang sering ditemukan pada hot tub adalah pseudomonas aeruginosa. Kuman ini dapat mengakibatkan infeksi yang disebut pseudomonas folikulitis atau "ruam bak mandi air panas."

"Orang-orang cenderung duduk di hot tub untuk sementara waktu sehingga kulit mereka terkena air yang terkontaminasi sementara waktu," kata Hlavsa. Ruam ini ditandai dengan gatal-gatal dan bintik-bintik yang berkembang menjadi ruam serta lecet berisi nanah di sekitar folikel rambut, menurut CDC.

Kondisi lebih serius lain yang harus diperhatikan adalah penyakit legionnaires yang berpotensi fatal. Ini adalah jenis pneumonia yang disebabkan oleh kuman legionella yang ditemukan dalam air hangat dan dapat dihirup dari air panas yang terkontaminasi. Manusia juga membawa kuman mereka sendiri ketika meluncur ke bak mandi air panas.

"Rata-rata orang yang berendam di hot tub memiliki sekira sepersepuluh gram tinja di lipatan gluteal mereka," kata Gerba, seperti dilansir Dailymail, Jumat (30/5/2014).

Itu berarti, lima orang dalam hot tub menghasilkan satu sendok makan kotoran di bak mandi air panas. Ketika kotoran manusia lain, seperti urine dan keringat, bercampur dengan klorin, iritasi lain yang disebut chloramine muncul. Chloramine menyebabkan mata tersengat dan dapat mengiritasi saluran pernapasan.

CDC merekomendasikan hot tub sebaiknya berubin halus, tidak berbau, dan bersuhu tidak lebih dari 40 derajat Celsius. Mereka juga merekomendasikan agar mandi sebelum berendam di hot tub karena produk make up dan lotion anti sinar matahari dapat menghilangkan disinfektan dalam air hingga membuatnya kurang mampu membunuh kuman lainnya. Anda juga harus selalu menghindari air masuk ke mulut Anda. (ftr)

»

2 comments:

AJO_QQ poker
kami dari agen poker terpercaya dan terbaik di tahun ini
Deposit dan Withdraw hanya 15.000 anda sudah dapat bermain
di sini kami menyediakan 7 permainan dalam 1 aplikasi
- play aduQ
- bandar poker
- play bandarQ
- capsa sunsun
- play domino
- play poker
- sakong
di sini tempat nya Player Vs Player ( 100% No Robot) Anda Menang berapapun Kami
Bayar tanpa Maksimal Withdraw dan Tidak ada batas maksimal
withdraw dalam 1 hari.Bisa bermain di Android dan IOS,Sistem pembagian Kartu
menggunakan teknologi yang mutakhir dengan sistem Random
Permanent (acak) | pin bb : 58cd292c.

ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami

menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play

poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan

juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5

Post a Comment