Sunday, September 21, 2014

Lensa Kontak Murah Sebabkan Infeksi Mata

Lensa Kontak Murah Sebabkan Infeksi MataSEKALIPUN harganya murah di internet, pengguna lensa kontak harus hati-hati. Pasalnya, ahli mata mengatakan bahwa hal ini dapat menimbulkan risiko infeksi mata yang berbahaya bagi penggunanya.
 
Meningkatnya tren belanja lewat internet, menyebabkan orang yang tidak biasa melakukan pemeriksaan mata secara rutin asal membeli lensa kontak. Sementara itu, semakin banyak penjual produk lensa kontak murah tidak memiliki izin dan bukti klinis yang jelas.

"Anda menempatkan benda asing di mata, sehingga perlu memeriksa mata untuk memastikan lensa kontak Anda tidak akan merugikan mata,? kata Profesor John Dart.
Profesor John Dart dari Moorfields Eye Hospital di London mengatakan bahwa kasus infeksi mata akibat amuba Acanthamoeba, yang disebut dapat merusak kornea, meningkat dua kali lipat sejak 2010 di Inggris. Secara nasional, jumlah kasus yang diketahui telah meningkat sekira 100 sampai lebih dari 200 dalam setahun.
Infeksi dapat terjadi jika lensa kontak yang terkena amuba. Misalnya, ketika pengguna menyimpan lensa kontak dalam air biasa (bukan larutan garam steril), menjilati lensa untuk melembapkan lensa kontak setelah terjatuh, menyentuh lensa kontak dengan tangan kotor, mandi atau berenang tanpa melepas lensa kontak.

Jika gejala infeksi terlihat untuk pertama kalinya, pengguna dapat mengobati matanya dengan obat dan jika tidak ditangani infeksi parah bisa melukai mata. Dalam sepertiga kasus parah, kornea yang terluka perlu diangkat dan digantikan dengan kornea donor.

Pengalaman ini pernah dirasakan oleh mahasiswa seni bernama Saira Hussain dari London. Saira mengaku sering sembarangan dalam memakai lensa kontak, seperti memakai lensa kontak sekali pakai lebih dari sekali, tidak melepas lensa kontak saat mandi, dan tidur setelah pesta.

"Saya mengalami gejala seperti sakit mata, mata merah, dan pandangan kabur. Setelah beberapa Minggu, saya berakhir sebagai pasien rawat inap di Rumah Sakit Moorfields. Penglihatan salah satu mata saya rusak karena itu," tutur Saira, seperti dikutip Dailymail, Minggu (21/9/2014).
(tty)

»

1 comments:

AJO_QQ poker
kami dari agen poker terpercaya dan terbaik di tahun ini
Deposit dan Withdraw hanya 15.000 anda sudah dapat bermain
di sini kami menyediakan 7 permainan dalam 1 aplikasi
- play aduQ
- bandar poker
- play bandarQ
- capsa sunsun
- play domino
- play poker
- sakong
di sini tempat nya Player Vs Player ( 100% No Robot) Anda Menang berapapun Kami
Bayar tanpa Maksimal Withdraw dan Tidak ada batas maksimal
withdraw dalam 1 hari.Bisa bermain di Android dan IOS,Sistem pembagian Kartu
menggunakan teknologi yang mutakhir dengan sistem Random
Permanent (acak) | pin bb : 58cd292c.

Post a Comment