Wednesday, June 18, 2014

Wanita Diabetes Dianjurkan Konsumsi Yogurt Tiap Hari

Wanita Diabetes Dianjurkan Konsumsi Yogurt Tiap HariYOGHURT tidak hanya bermanfaat untuk melancarkan pencernaan. Yoghurt juga bisa mengurangi masalah infeksi pada organ kewanitaan.

Prof Hardinsyah MS, Phd dari Departemen Nutrisi Fakultas Ekologi IPB mengatakan, sebuah penelitian di Taiwan berhasil menemukan manfaat yoghurt dalam mengatasi Miss V akibat bakteri candida.

"Ini bisa menurunkan infeksi Miss V karena bakteri candida," katanya dalam acara bertema "Puasa bersama Yogurt" di Cimory Riverside, Cisarua Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/6/2014).

Infeksi tersebut lebih banyak terjadi pada wanita yang mengidap diabetes. Sebab, tingkat keasaman di area kewanitaan berada di atas normal sehingga bakteri lebih mudah berkembang.

"Ini berhubungan dengan pH (keasaman-red). Jadi, kalau pH-nya tinggi atau di atas 4, maka bakteri bisa lebih mudah berkembang," imbuhnya.

Lebih lanjut, bakteri candida biasanya menyebabkan keputihan, rasa gatal, dan terbakar pada area kewanitaan. Karenanya, Prof Hardinsyah sangat menganjurkan jika yoghurt dikonsumsi secara teratur oleh wanita.

"Sangat dianjurkan untuk wanita mengonsumsi yoghurt. Setiap hari usahakan untuk mengonsumsi 400 ml atau dua gelas," tutupnya. (ftr)

»

0 comments:

Post a Comment