Tuesday, June 3, 2014

Anak Takkan Tulalit, Beri Asupan Asam Lemak Omega-3

Anak Takkan Tulalit, Beri Asupan Asam Lemak Omega-3   ORANGTUA mana yang tak ingin anaknya tumbuh kembang secara optimal. Dengan kondisi itu, anak berpotensi anak cerdas di masa depan, plus postur tubuhnya tinggi.  
Namun, sebenarnya orangtua bisa membuat tumbuh kembang anak optimal dengan mudah. Salah satunya mencukupi kebutuhan nutrisi anak, seperti dengan pemberian minyak ikan. Menurut Dr dr Saptawati Bardosono, MSc, Pakar Gizi Medik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, minyak ikan mengandung asam lemak omega-3 yang  bisa membantu perkembangan otak, penglihatan, dan tulang.
 
"Mengenai manfaat minyak ikan terhadap fungsi penglihatan, satu penelitian yang dirilis di jurnal terkenal Amerika menemukan, bayi yang diberikan susu diperkaya asam omega-3 maka fungsi penglihatannya lebih baik dibandingkan bayi yang tidak diberi susu yang diperkaya omega-3," katanya dalam acara yang bertema  "Kebutuhan Nutrisi dan Manfaat Cod Liver Oil (CLO)" di Tartine fX, fX Lifestyle X'nter, Jakarta, Selasa (3/6/2014).
 
Selain itu, tambah dia, asam lemak omega-3 di dalam minyak ikan juga bagus untuk pertumbuhan otak hingga mencapai tahap sempurna. Kelak anak mudah menyerap informasi dari apa yang dipelajarinya dan membuat mereka cerdas.
 
"Seperti diketahui, ada 100 miliar sel dalam otak, dan satu sel otak bisa membuat 10 atau 20 ribu sambungan otak. Saat proses tersambungnya sel otak dengan sel lain dimana anak sedang berpikir, omega-3 ini membantu membuat sarung dari serabut saraf di otak agar bisa menghubungkan langsung sel otak ke sel yang lain hingga anak tidak tulalit kalau ditanya atau sedang mencoba memahami sesuatu. Nah, biasanya anak yang tulalit itu kekurangan omega-3 hingga sarungnya tidak bisa panjang," ungkapnya.
 
Sudah banyak penelitian menemukan bahwa anak-anak yang mengalami autis dan ADHD lantaran kekurangan asam lemak omega-3 saat masih dalam kandungan. Sehingga, menjadi penting anak mengonsumsi minyak ikan kod untuk membantu mengoptimalkan tumbuh kembangnya.
 
Makanan apa yang baik untuk diberikan anak? Dr Wati mengatakan, makanan yang mengandung asam omega-3 yang baik ialah makanan berasal dari laut dalam.
 
"Ikan kod, ikan tuna, dan ikan lamuru itu bagus banget. Dan, jangan lupa anak untuk mengonsumsi matanya, karena di sana salah satu bagian yang paling banyak mengandung asam lemak omega-3," pungkas Dr Wati.
(ftr)

»

0 comments:

Post a Comment