Sunday, May 25, 2014

Siapkan Selalu Secangkir Air Putih untuk si Kecil

Siapkan Selalu Secangkir Air Putih untuk si KecilTUBUH membutuhkan cairan agar terhindar dari dehidrasi. Kekurangan cairan dapat menyebabkan tubuh lemas dan kurang konsentrasi dalam beraktivitas, termasuk pada anak-anak.

Cairan tidak saja dibutuhkan orang dewasa, melainkan juga anak-anak. Namun masalahnya, menurut pakar gizi klinik dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Dr dr Saptawati Bardosono, MSc, anak-anak tidak terbiasa minum banyak air.

Adalah kewajiban orangtua untuk mengingatkan anak tentang kebutuhan tersebut. Dr Saptawati mengatakan bahwa orangtua harus mempunyai cara agar dapat memenuhi kebutuhan cairan sang buah hati.

Orangtua harus menyiapkan secangkir gelas air putih untuk anak, termasuk ketika mereka bermain, yang berpotensi terjadi penurunan cairan tubuh. "Oleh karena itu, orangtua sudah harus menyediakan secangkir gelas air putih untuk diminum anak tiap satu jam sekali," jelasnya di The Only One Club, fX, Senayan, Jakarta, baru-baru ini.

Sementara, berdasarkan data Angka Kecukupan Gizi (AKG) Departemen Kesehatan, Dr Saptawati mengatakan, kebutuhan cairan manusia dikelompokkan berdasarkan usia. Misalnya, kebutuhan cairan bayi sudah tercukupi oleh Air Susu Ibu (ASI) eksklusif.

"Tetapi, begitu usia sudah di atas 6 bulan kebutuhan cairannya semakin tinggi sekiranya 800 cc sampai 1 liter. Kemudian, begitu usia bertambah dewasa perempuan membutuhkan 2 liter dan laki-laki 2,3 liter per hari," tutupnya. (ftr)

»

1 comments:

ION-QQ POKER
kami dari agen poker terpercaya tahun ini
Hanya dengan deposit dan withdraw 20.000 anda sudah dapat berrmain .. di sini kami

menyediakan 4 permainan : bandar poker , play bandarQ , play domino99 dan play

poker .. tunggu apalagi gan ayo segera daftar kan diri anda dan menangkan ratusan

juta rupiah | PIN BB : 58ab14f5

Post a Comment